Senin, 04 Januari 2010

Membudayakan Masyarakat Indonesia Untuk Belajar Bahasa Inggris

Sejak kecil kita diajarkan oleh orang tua kita untuk berbicara. Orang tua kita hanya mengajarkan kita berbicara dengan menggunakan bahasa mereka. Mungkin mereka mengajarkan bahasa itu agar kita mudah mempelajarinya. Tetapi, sekarang berbeda dengan dahulu. Tuntutan zaman yang berbeda seperti sekarang ini, menuntut kita untuk dapat menguasai banyak bahasa selain bahasa ibu kita. Mempelajari bahasa asing selain bahasa ibu yang kita kuasai adalah wajib bagi semua orang. Di zaman globalisasi seperti sekarang ini, idealnya kita telah menguasai satu bahasa asing yaitu bahasa Inggris. Tetapi kenyataannya masih banyak dari kita yang belum menguasai bahasa Inggris bahkan buta sama sekali. Hal ini sangat memperihatinkan. Padahal, untuk memperoleh pekerjaan dengan mudah, seseorang perlu memiliki kemahiran berbahasa Inggris yang memadai. Seorang pegawai atau karyawan akan banyak memperoleh keuntungan bila yang bersangkutan menguasai bahasa Inggris seperti mendapatkan kesempatan mengikuti studi lanjut dan promosi atau kenaikan jabatan. Melihat dari manfaat yang akan kita dapatkan, tidak ada salahnya jika kita memulai untuk membudayakan orang Indonesia untuk belajar bahasa Inggris. Walaupun terlambat, ini lebih baik dari pada tidak sama sekali.




Cara untuk Membudayakan Belajar Bahasa Inggris
Belajar Sejak Kecil
Banyak cara untuk membudayakan masyarakat Indonesia untuk belajar bahasa Inggris. Membudayakan belajar bahasa Inggris sejak kecil. Belajar bahasa Inggris sejak kecil sangat dianjurkan. Banyak keuntungan yang kita peroleh jika kita belajar berbahsa Inggris sejak kecil. Noam Chomsky, ahli bahasa kenamaan dari Amerika, mengatakan bahwa seorang anak tidak dilahirkan bak piring kosong, atau tabularasa. Begitu dilahirkan ia sudah dilengkapi dengan perangkat bahasa yang dinamakan Language Acquisition Device (LAD). Perangkat LAD ini bersifat universal, dibawa anak sejak lahir, sehingga dapat dikatakan ia sudah dibekali pengetahuan tertentu tentang bahasa. Yang dibutuhkan untuk mengembangkan kemampuan berbahasanya hanyalah masukan guna mengaktifkan tombol-tombol universal itu. Sesungguhnya, perangkat bahasa inilah yang memungkinkan seseorang bisa memperoleh bahasa apa pun. Oleh karena itu, jika sejak kecil telah dilatih berbahasa Inggris, kita akan mahir pada saat dewasa nanti.
Menggunakan dalam Kehidupan Sehari-hari
Membiasakan diri untuk menggunakan bahasa Inggris dalam berkomunikasi di kehidupan sehari-hari. Sebagai orang Indonesia, tentunya kita menggunakan bahasa Indonesia dalam berkomunikasi sehari-hari. Tetapi, sekarang kita harus merubah kebiasaan itu. Di zaman globalisasi seperti ini, kita dituntut agar dapat berbahasa Inggris. Oleh karena itu, sejak sekarang kita harus membiasakan diri kita untuk menggunakan bahasa Inggris dalam berkomunikasi sehari-hari. Walaupun ini tidak mudah, kita harus melakukannya. Kita dapat memulai dari hal yang kecil seperti, kita menggunakan bahasa Inggris ketika berbicara dengan teman kita atau keluarga kita. Walaupun dalam prakteknya masih banyak kata-kata yang salah, itu tidak apa-apa. Karena jika kita terus berlatih, kita akan terbiasa dengan bahasa Inggris. “Yang penting praktek ngomong, praktek, pratek dan praktek! Gak perlu risau kalau membuat kesalahan”,kata Mugito Guido. Jika kita sudah melakukan hal tersebut, niscaya kita akan terbiasa berbahasa Inggris, bahkan kita juga akan merasa tidak enak jika tidak menggunakan bahasa Inggris.

Membaca Majalah, Koran dan Cerita-cerita Berbahasa Inggris
Membaca majalah, koran, dan cerita-cerita berbahasa Inggris
Buku, koran maupun majalah berbahasa Inggris merupakan sumber belajar bahasa Inggris. Dengan membaca artikel atau cerita dari buku cerita, majalah, maupun koran berbahasa Inggris, kita bisa meningkatkan kemampuan membaca sekaligus memperkaya pengetahuan akan bahasa Inggris kita. Namun demikian, bacaan-bacaan bahasa Inggris yang dibaca hendaknya teks-teks dengan tingkat kesulitan yang sesuai dengan tingkat kemampuan bahasa Inggris kita. Teks yang demikian dapat kita pahami dengan relatif mudah dan meningkatkan kemahiran bahasa Inggris kita karena teks tersebut mengandung kosa kata, struktur, dan ekspresi-ekspresi yang belum kita kenal sebelumnya. Sehingga kita dapat mempelajari hal-hal yang baru.
Membuat Speaking Club
Kita bisa mengajak teman-teman kita untuk membentuk English Speaking Club. Topik yang dibahas dalam kegiatan ini bisa berasal dari topik-topik yang sedang in atau masalah-masalah yang dihadapi di kampus, rumah, dll. Tetapi, banyak diantara kita yang susah sekali untuk bergabung di speaking club ini. Banyak diantara kita yang belum percaya diri untuk berbicara dengan bahasa Inggris. Kita masih takut salah menggunakan bahasa Inggris. Padahal ini lumrah sekali terjadi ketika kita sedang belajar. Sebenarnya dari kesalahan-kesalahan kita itu, kita dapat mempelajari hal-hal yang baru. “Enggak usah mikirin tata bahasa, grammar, frase dulu deh, yang penting pede, salah soal belakangan..” kata Jason Daniels, pembawa salah satu acara berbahasa Inggris di salah satu stasiun swasta.
Membudayakan belajar bahsa Inggris di Indonesia memang tak semudah yang dibayangkan. Masih banyak masyarakat Indonesia yang berfikiran bahwa belajar bahasa Inggris masih belum perlu. Padahal, banyak sekali manfaat yang akan kita dapatkan jika kita mampu berbahasa Inggris seperti, mudah dalam melanjutkan sekolah, mudah mendapatkan pekerjaan, meningkatkan SDM, dll. Hal yang kita butuhkan adalah niat dan kemauan. Jika kita mempunyai niat dan kemauan rintangan sebesar apapun akan dapat kita lalui seperti pepatah,” When there is a will, there is a way” yang artinya, dimana ada kemauan disitu ada jalan. Jadi, masalah yang kita hadapi adalah apakah kita mempunyai kemauan untuk belajar bahasa Inggris atau tidak. Jika tidak, bagaimanapun cara kita untuk membudayakan belajar bahasa Inggris di Indonesia pasti tidak akan berhasil.






Referensi


Suratmo.Y,2009. “Sorry Sir, you from where?”tersedia:http://www.KabariNews.com/
http://re-searchengines.com/condra1108.html/
http://mademunarda.blogspot.com/
http://bahasainggris.net/


Oleh Gita Hilmi Prakoso 0905967

Tidak ada komentar:

Posting Komentar